Followers

Thursday, November 18, 2010

REPLAY

"Bagaimana jika kau bisa hidup kembali berulang-ulang."

Gak ada kerjaan dan ngerasa tangan gatel pengen nulis, tapi bingung mau nulis apa, jadinya saya milih buat ngereview ini buku. Sebenarnya buku ini sudah kelar saya baca entah dari kapan, Cuma karena hal-hal yang tadi saya sebutkan dan daripada saya terusan nyampah di twitter kan lebih baik disini. ihihih..

Buku ini merupakan karya dari Ken Grimwood. Dibuat tahun 1986 terus di terjemahin sama Ufuk Press dan dicetak lagi pada tahun 2010. Buku ini bercerita mengenai Jeff Winston yang meninggal pada tahun 1988 pada umur 43 tahun. Anehnya, Jeff yang sebenarnya memang telah meninggal itu hidup lagi ditahun-tahunnya yang dulu. Bukan mimpi, tetapi kenyataan. Dia kembali kemasa lalu ketika dia masih duduk di bangku kuliah. Ketakutan, kebingungan, kecemasan, awalnya di rasakan Jeff. Tapi ternyata dengan terjadinya replay ini, Jeff memanfaatkan keadaan yang ada. Dengan mengandalkan ingatannya tentang apa yang terjadi di masa lalunya, Jeff mulai mengikuti taruhan kuda. Dan berawal dari taruhan itu, Jeff akhirnya mampu menjadi seorang pengusaha yang kaya raya saat umur masih di awal 20an. Akan tetapi, ketika dia menikmati segala kenikmatan itu, Jeff meninggal lagi di tahun 1988 dan kembali lagi ke tahun 1963 ketika dirinya masih dibangku kuliah. Dan semua keadaan pun dimulai lagi.

Jeff memulai belajar dari kisah masa lalunya yang dulu yang kini menjadi masa depan dan masa lalunya yang baru terjadi dikehidupannya sebelum ini. Dalam replay yang terus-terus terjadi, Jeff menjadi orang yang berbeda setiap replaynya. Entah dia menjadi seorang pejudi, petani, pemain saham, atau yang lainnya sampai akhirnya dia menemukan seseorang yang memproduksi sebuah film, bernama Pamela. Ternyata eh ternyata Pamela juga merupakan seorang Replayer. Melalui film yang di buat Pamela, Jeff mampu mengetahui bahwa Pamela mampu melihat apa yang ada di depan untuk menarik perhatian masyarakt. Dari sini, mereka berdua mencari tahu sebenarnya apa yang terjadi dengan mereka, kenapa mereka mendapat ‘anugrah’ seperti itu, apakah hal tersebut dapat berkahir atau hanya akan terus terjadi setiap mereka mati.

Menurut saya, buku ini bukan buku yang bisa dengan cepat saya habiskan. Entah kenapa rasanya berat banget baca buku ini. Hihihi. Mungkin alasanya karena buku ini ketebalan halamannya sampai 500 lebih dan gak bergambar, tapi kayaknya alasan utamanya adalaaahhh sepertinya saya kena serangan nyamuk tse-tse, jadi saya cepet ngantukan. Ihihihi

Tulisan di buku ini cukup berat dikitlah seperti halnya badan saya, ihihi, tapi saya suka setiap pengambaran yang dibuat oleh Ken. Rasanya seperti terbayang gimana keadaan dalam buku tersebut. Dari cerita yang di tulis Ken,awalnya membuat saya mikir, enak kali ya bisa hidup berulang-ulang dengan kehidupan yang sama. Apalagi ketika kita mendapat pelajaran untuk gak ngelakuin kesalahan yang pernah kita lakukan waktu dulu. Tapi kok setelah melahap setiap kata per kata, kalimat per kalimat sampai per chapter, akhirnya saya memutuskan untuk gak pengen hidup kayak gitu. Hahha labil? Biarlah saya masih muda hhaa.. Kenapa demikian? Soalnya rasanya capek banget kalau harus terus merasa pengulangan yang sama dari kehidupan yang lalu ke yang lalu lagi. Meskipun kita bisa mencoba menjadi diri kita yang lain atau mencoba pekerjaan yang lain buat masa lalu yang menjadi masa depan, tapi rasanya capek. Coba bayangin gimana rasanya, waktu kalian ngerasa udah bisa ngerasain cinta yang bener-bener cinta mati dan harus mati ditengah dan kembali ke masa lalu lagi? Gimana ketika kalian udah ngerasa hidup bener-bener hidup penuh semangat terus mati ditengah semangat kalian? Gimana saat kalian sedang senang-senangnya bermain sama anak-anak kalian yang begitu unyu dan menggemasakan terus tiba-tiba harus mati ninggalin mereka? Gak enak kan? Memang. Makanya saya memutuskan untuk gak mau seperti itu (macam saya ini dikasi kesempatan kayak gitu aja... hahha :P)

Nah, satu hal yang menarik dari buku ini adalah Jika kita punya kesempatan cobalah buat diekplorasi sebaik mungkin, dimanfaatkan. Apalagi ini jika kita mendapat kesempatan kedua untuk melakukan sesuatu hal yang mungkin menurut kita dulunya itu sesuatu yang pernah disesali. Selain itu, buku ini semacam memberi pesan kalo apa yang terjadi di masa lalu itu adalah pelajaran yang harus kita ambil hikmahnya, seperti kata-kata petuah dulu lah “pengalaman adalah guru terbaik”. Masa lalu bukan hal buruk dan harus ditinggalkan, tapi merupakan hal baik yang harus kita pelajari untuk mendapat nilai 10 di masa yang terbentang di depan. :)

EXCEPTIONAL

Malam-malam gak bisa tidur, terpaksa deh dengerin winamp sambil autis di depan leppy. Gak taunya winamp saya muter lagu ini, Exceptional by Jojo. Lagu ini udah lama banget. Semacam lagu masa SMA lah, tapi saya suka banget lagu ini waktu itu. Bagus aja sih liriknya ehehhe..

"Exceptional"

Mmmm

You're beautiful but you don't know
Can't see what's there inside your soul
Always feelin like you're not good enough
You wish you could be someone else
Sometimes you just can't see yourself
But I can see just who you are, who you are

You're exceptional the way you are
Don't need to change for nobody
You're incredible, anyone can see that
When will you believe that?
You are nothing but exceptional
(Yeah)

You never you think you measure up
Never smart or cool, or pretty enough
Always feeling different from all the rest, oh
You feel so out of place, you think you don't fit in
I think you're perfect in the skin you're in
You're just perfect just how you are, just how you are, yeah

[chorus]
You're exceptional the way you are
Don't need to change for nobody
You're incredible, anyone can see that
When will you believe that?
You are nothing but exceptional

If you could see the one I see when I see you
You'd know how lucky you are to be you
I see through into you
And you are

You're exceptional the way you are
Don't need to change for nobody
You're incredible, anyone can see that
When will you believe that? (You are)
You're exceptional the way you are
Don't need to change for nobody
You're incredible, anyone can see that
When will you believe that?
You are nothing but exceptional



Nyoba nyari-nyari videonya di Youtube ternyata gak ada. Yaudah, lagunya aja deh yaa.. :D